Rekomendasi Flow Meter Solar 2 Inch Terbaik dan Termurah

Diposting pada 14 May 2021

Flow meter solar mempunyai banyak pilihan ukuran, mulai dari 1 inch sampai 3 inch. Salah satu ukuran yang banyak digunakan adalah flow meter 1,5 sampai 2 inchi. Flow meter ukuran ini memang sangat ideal untuk mesin maupun mobil.

Alat ukur solar dengan ukuran 1,5 sampai 2 inch ini sangat mudah Anda temukan. Harganya juga sangat bervariasi tergantung dari merk dan spesifikasinya. Khusus untuk Anda kami akan merekomendasikan flow meter solar terbaik ukuran 1,5 sampai 2 inch di sini.

Mengenal Cara Kerja dan Cara Menggunakan Flow Meter Solar 2 Inch


Sebenarnya cara kerja flow meter solar ukuran berapapun sama saja yaitu mengukur kecepatan debit cairan yang melaluinya. Flow meter akan mengukur debit dan jumlah solar yang keluar masuk ke mesin.

Mesin yang biasa menggunakan flow meter ini biasanya mesin-mesin produksi yang mengalirkan solar ke mesin lainnya. Tidak hanya itu, Anda juga bisa memasang flow meter ini pada mobil ataupun alat transportasi lainnya.

Pemasangan flow meter pada kendaraan ini sangat penting bagi para pengusaha travel. Dengan adanya flow meter ini Anda bisa menganalisis penggunaan bahan bakar pada kendaraan. Hal ini diperlukan untuk melihat performa armada transportasi yang Anda miliki.

Tidak hanya itu, dengan memasang flow meter solar pada tangki mesin juga bisa menghindari kecurangan. Anda bisa mengontrol penggunaan solar pada mesin sehingga bisa menekan biaya produksi Anda.

Daftar Rekomendasi Flow Meter Solar 2 Inch yang Terbaik

Bagi Anda yang membutuhkan flow meter solar 2 inch yang berkualitas berikut ini kami berikan rekomendasinya untuk Anda.

  • Flow Meter Solar OGM FC

OGM FC merupakan flow meter solar yang mempunyai kapasitas 30 sampai 300 LPM. Flow meter ini mampu menahan tekanan maksimal sampai 1,8 Mpa. Sedangkan tingkat kekentalan maksimal cairan yang bisa diukur oleh flow meer ini adalah 1.000 CPS.

Sesuai dengan ukurannya, flow meter ini mampu untuk mengukur aliran dari yang sedang sampai ke yang besar. Tidak salah jika flow meter ini cocok untuk mesin-mesin industri yang cukup besar.

Instalasi counter dari flow meter ini tersedia dua pilihan yaitu mekanik dan digital Anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhan Anda. Kelebihan lainya yaitu flow meter ini bisa dipasang secara vertikal maupun horizontal.

Harga flow meter solar 2 inch ini juga tergolong yang paling murah. Untuk informasi lebih lanjut Anda bisa langsung cek di sini.

  • Macnaught Flow Meter M50

Macnaught juga mempunyai flow meter 2 inch dengan spesifikasi yang terbaik. Flow meter solar Macnaught M50 ini mempunyai flow rate 15 sampai dengan 500 LPM dengan tekanan maksimal 260 PSI.

Dilihat dari flow rate nya, alat ukur ini mampu untuk mengukur cairan 500 liter setiap jamnya. Tingkat kekentalan cairan yang bisa diukur dengan alat ini adalah 1000 CPS.

Flow meter macnaught ini juga termasuk ringan sehingga mudah untuk dipasangkan pada tangki mesin Anda. Ingin tahu lebih lanjut produk ini Anda bisa langsung cek di sini.

Apakah salah satu dari daftar kami di atas sesuai dengan kebutuhan Anda?

Selain harga, dalam memilih flow meter solar Anda juga harus memperhatikan spesifikasinya agar sesuai dengan kebutuhan Anda.

Untuk mendapatkan flow meter yang terbaik Anda juga harus membelinya di tempat yang tepat. PT. Ferindo Energi Instrumen menyediakan semua jenis flow meter solar ukuran 2 inch yang Anda butuhkan. Untuk informasi selengkapnya, Anda bisa cek langsung di halaman produk.